Telat, Dewan Soroti Pengadaan Seragam Gratis




KARESTA - Meski sudah dianggarkan dalsm APBD 2018, pengadaan seragam gratis untuk siswa kelas 1 SD / MI negeri dan swasta dan kelas VII SMP / Mts Negeri dan swasta masih belum terealisasi.
Padahal,  sudah mendekati akhir semester pertama tahun ini. Hingga saat ini masih belum ada satupun sekolah yang mendapatkan distribusi seragam gratis seperti yang dijanjikan.
Dampaknya banyak wali murid yang terpaksa harus membeli seragam baru untuk anak anak mereka.
Belum terealisasinya seragam gratis itu disoroti oleh Anggota Fraksi Hanura DPRD Tulungagung, Subani Sirab.
Dirinya meminta Dinas Pendidikan memberikan penjelasan tentang hal ini.
"Sampai sekarang belum ada distribusi seragam, padahal bulan depan sudah semesteran" ucapnya.
Keterlambatan pengadaan seragam tidak terjadi tahun ini saja, tahun kemarin hal serupa juga terjadi.
Seharusnya keterlambatan pengadaan seragam gratis bisa jadi evaluasi Pemkab Tulungagung dalam hal pengadaan seragam gratis.
"Jangan sampai evaluasi tahun kemarin tentang keterlambatan distribusi itu terjadi tahun ini, tpi ini sudah benar benar terlambat" Tegasnya.
Mestinya Pemkab Tulungagung sudah mempunyai persediaan seragam sesuai tahun sebelumnya dengan asumsi ukuran yang diluar ukuran normal sebesar 10-20%. Jadi siswa tidak perlu menunggu.
Menanggapi hal ini, Plt Bupati Tulungagung Maryoto Bhirowo mengatakan pihaknya akan meminta penjelasan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga terkait pengadaan dan distribusi seragam gratis di sekolah sekolah.
"Soal seragam ya nanti akan kita minta keterangan dari Dinas Pendidikan, kita cari masalahnya apa dan solusinya" ujar Maryoto.
Share:

No comments:

Post a Comment

FOLLOW US

Categories

VISI KARESTA

Karang Taruna merupakan wadah pembinaan dan pengembangan kreatifitas generasi muda yang berkelanjutan untuk menjalin persaudaraan dan rasa kebersamaan menjadi mitra organiasasi lembaga, baik kepemudaan ataupun pemerintah dalam pengembangan kreatifitas. Kemampuan dibidang Kesejahteraan Sosial baik untuk masyarakat dilingkungan sekitar ataupun diwilayah lain.

LIKE ON FACEBOOK

LOGO KARESTA

LOGO KARESTA